PORTALKRIMINALI.ID-JAKARTA : Pihak kepolisian melakukan penyelidikan terkait ditemukannya seorang perempuan berinisial S (51) di wilayah Kapuk Muara, Penjaringan, Jakarta Utara yang meninggal dunia bersimbah darah di rumahnya.
Hingga saat ini, polisi telah melakukan pemeriksaan kepada saksi sebanyak empat orang untuk dimintai keterangan.
“Sudah, sudah (diperiksa), ada 4 (saksi),” ujar Kapolsek Penjaringan Kompol M Probandono Bobby saat dihubungi, Kamis (9/2/2023).
Namun Bobby belum bisa merinci perihal pemeriksaan terhadap empat orang itu, seperti identitas atau kondisi korban saat ditemukan.
Bobby hanya menyebut korban saat ini tengah didalami di laboratorium forensik dan kedokteran dsman menunggu hasilnya keluar untuk disampaikan.
“Nanti tunggu hasil, karena yang olah TKP Labfor Bareskrim dan Dokpol dari RS Polri,” tandasnya (Nugroho)