Jumat Curhat di Masjid Al-Muhajirin Cimone,  Kapolres Metro Tangerang Kota Ajak Masyarakat Cegah Tindak Kejahatan 

PORTALKRIMINAL.ID-TANGERANG: Kapolres Metro Tangerang Kota Polda Metro Jaya,  Kombes Pol Zain Dwi Nugroho,  pada kehadirannya di Masjid Al-Muhajirin Cimone Jaya, Karawaci, mengajak para jamaah untuk mencegah maraknya gangguan keamanan.

Dalam kegiatan Jumat Keliling kali ini bersama para pejabat utama, Zain mwminta dukungan masyarakat  untuk meningkatkan peran serta masyarakat.menjaga situasi kamtibmas terutama menjelang Hari Bhayangkara ke-78 pada 1 Juli 2024 mendatang.

“Tingkatkan peran serta warga terhadap kamtibmas di lingkungan masing-masing, baik dengan menggalakkan sistem keamanan lingkungan (siskamling) atau menggunakan tenaga keamanan (sekuriti),” ujarnya, Jumat (21/6/2024) siang. Kapolres juga meminta  warga memasang CCTV. 

Kapolres menuturkan, kegiatan Jumat keliling sekaligus Jum’at Curhat bersama Polisi dilakukan secara rutin oleh jajaran di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya. 

“Pejabat dan para perwira Polres yang beragama Islam secara rutin  melaksanakan Jumat keliling ke masjid di Kota Tangerang untuk mendengar, mencatat dan memberikan solusi dari setiap permasalahan yang terjadi di masyarakat,” ujar kapolres.

Zain  mengimbau apabila terjadi sesuatu masalah di lingkungannya dapat memberikan informasi melalui pesan WhatsApp (WA) di nomer 082211110110 dan Call Center 110 yang terhubung langsung di Command Center Polres Metro Tangerang Kota.

Menurut kapolres, pencegahan kejahatan agar dilakukan secara bersama-sama RT, RW, Bhabinkamtibmas, Babinsa, aparat desa dan tokoh masyarakat serta warga.

Saat ini tambah kapolres, apabila terjadi tawuran antar kelompok remaja langsung viral dan dilengkapi dengan membawa senjata tajam. “Kami  berharap pengawasan orang tua, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda. Perkembangan medsos sangat pesat dan kebanyakan pelaku tawuran saling mengajak lewat medsos,” jelasnya mengakhiri. Sebagai penutup, kapolres menyerahkan Al-quran kepada pengurus DKM dan pemberian 60 paket sembako.kepada para jamaah. (Warto)